Lamongan, Asatunet.com - Bagi Anda yang sedang melintas atau berada di Kabupaten Lamongan, tentu harus mencoba beberapa menu kuliner pilihan untuk memuaskan lidah dan perut yang sedang lapar.
Lamongan merupakan salah satu wilayah di Jawa Timur yang memiliki kuliner yang sangat menarik untuk dicoba, salah satunya ada sego boran.
Berikut beberapa tempat kuliner khas yang bisa menjadi pilihan. Bagi masyarakat yang baru pulang kampung, tak ada salahnya mampir untuk mencicipi kelezatannya.
1. Sego Jagung di Wisata Bahari Lamongan (WBL)
Jika Anda masih kurang puas, nikmati kuliner khas medok di depan Wisata Bahari Lamongan (WBL). Lokasi ini menawarkan berbagai hidangan ikan laut yang lezat, terutama saat disajikan dengan nasi jagung.
Cocok untuk memuaskan lidah Anda, terutama bagi yang sudah lama merantau dan berkesempatan mudik tahun ini. Selain variasi olahan ikan, tempat ini juga terkenal dengan harga yang terjangkau dan ramah di kantong.
2. Sego Boran di Kota Lamongan
Untuk yang mencari kuliner yang dekat, di kota Lamongan sendiri, Anda dapat menemukan nasi boranan. Kuliner legendaris ini tersebar di sepanjang jalan kota Lamongan, mulai dari Plaza Lamongan hingga Patung Kadet Soewoko. Lauk yang paling diminati adalah ikan sili yang terkenal guruh, nikmat jika disajikan dengan bumbu boranan khas Kabupaten Lamongan. Para pemudik asli Lamongan pasti akan merindukan cita rasa khas medok kuliner yang satu ini.
3. Lodeh Kutuk di Warung Makan Bu Sanati
Warung makan Bu Sanati, terletak sekitar 200 meter ke utara sebelah kanan jalan dari simpang tiga Sumlaran, Kecamatan Sukodadi, menjadi tujuan yang patut dikunjungi.
Terkenal dengan olahan lodeh kutuk, warung ini tetap ramai pengunjung bahkan hingga H+4 Lebaran. Lokasinya yang strategis, rasa lezat, dan sensasi pedas dari olahan ikan kutuk menjadikan warung ini dikenal baik di kalangan pelancong maupun warga lokal. Meski sudah berdiri sejak tahun 1985, warung ini tetap menjaga predikat legendarisnya dan dikelola oleh Bu Sanati sendiri.
4. Kare Rajungan di Paciran Lamongan
Berjalan ke utara menuju Jalan Deandles pantura Lamongan, tepatnya di Paciran Lamongan, Anda akan menemukan kuliner yang tak kalah lezat, yaitu kare rajungan.
Kuliner ini dapat ditemui di sepanjang jalan tersebut, dengan banyak warung yang menyediakan olahan kare rajungan. Selain rajungan, berbagai jenis masakan laut juga tersedia di sana. Salah satu tempat yang bisa Anda kunjungi adalah Warung Panorama di Desa Banjaranyar, Paciran Lamongan.